Foto: Suasana Mendung pagi ini |
Tentang Kamu
Oleh: Rahmanesto
Sepagi ini. Tangan ini tak berhenti ingin menulis, tentang kamu dan sepotong kisah yang tak sempat kita sematkan di dunia nyata. Suaramu yang terkadang datang dihembusan angin yang mengantarkan rindu.
Kata yang tak akan bisa dipisahkan atau terlupakan di bait hurufnya. Meski ada jeda tapi akan merajut asa dalam kalimat yang sama. Tak ada yang sempurna, kecuali takdir Tuhan yang nyata. Tak sedikit dari mereka yang benar-benar paham isi hati yang sebenarnya.
Wajah yang ku tatap pada cermin yang terkadang ada kamu saat tersenyum. Dan Aku berubah menjadi kita saat bersama, dan kita tak pernah benar-benar tahu menjadi apa, dan semua terjadi begitu saja. Tapi itulah garis takdir yang kadang datang mempertemukan dan memisahkan kembali pada waktu yang tak pernah kita kira.
Sesingkat itu, puisi yang tak menemukan kepuasan dibalik rindu. Ada rasa yang tak sempat tuntas tersampaikan oleh waktu.
Sumenep, 12 February 2024